Perusahaan analis aset kripto, Chainalysis mengatakan bahwa harga Bitcoin saat ini relatif stabil. Namun, di lain hari tak pasti dan cenderung labil, sebut perusahaan itu dalam laporan terbarunya, Maret 2020.
“Sebagian besar bursa aset kripto telah mengalami arus transaksi Bitocin yang besar sejak 9 Maret, menerima hampir 319.000 aset kripto pada 13 Maret 2020saja. Namun, antara 12-13 Maret 2020, hampir sembilan kali jumlah rata-rata harian Bitcoin dikirim ke bursa untuk dijual, menyebabkan harga anjlok hingga US$3.000. Ini mewakili penurunan harian terbesar Bitcoin dalam tujuh tahun terakhir,” sebut Chainalysis.
Meskipun volume masuk tetap tinggi, yaki dua kali rata-rata harian, harga Bitcoin tampaknya telah stabil untuk saat ini. Mayoritas kelebihan Bitcoin yang tiba di bursa telah terjual, dan kelebihan pasokan terburuk tampaknya sudah selesai untuk saat ini, jelas mereka.
“Sebagian besar Bitcoin yang tersedia tidak diuangkan, menunjukkan bahwa sebagian besar ‘bitcoiner‘ senang memilikinya. Dengan 712.000 lebih dari rata-rata, jumlah Bitcoin yang dikirim ke bursa dalam delapan hari terakhir belum pernah terjadi sebelumnya. Tetapi 712.000 tambahan ini hanya mewakili 5 persen dari bitcoin yang tersedia (semua Bitcoin yang ditambang dikurangi semua Bitcoin yang dijual),” jelasnya.
Dengan bisnis ritel yang tutup di seluruh Amerika Serikat dan lebih banyak perusahaan dipaksa untuk membiarkan karyawan mereka bekerja dari rumah, masa depan semua pasar keuangan tidak pasti.
Pembatasan perjalanan internasional untuk memerangi penyebaran virus Corona terus berubah setiap hari, yang telah menunda atau membatalkan acara kripto di seluruh dunia.
Terlepas dari ketidakpastian ini, Chainalysis masih berencana untuk menggunakan indikator tradisional untuk memantau Bitcoin.
“Sulit untuk meramalkan ke mana pasar Bitcoin selanjutnya. Namun, peningkatan besar dalam arus masuk ke bursa kripto terbukti menjadi indikator yang baik dari peningkatan volatilitas. Jadi, kami sarankan untuk mengawasi jumlah yang ditransfer ke bursa. Kami juga berharap bahwa pedagang profesional akan terus mendorong perubahan, bukan pengguna ritel, hanya karena mereka bertanggung jawab untuk volume yang jauh lebih besar,” katanya. [Cointelegraph/red]
Ikuti media sosial kami
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harga Bitcoin Sekarang Stabil, di Lain Hari Bisa Labil - Blockchain Media Indonesia"
Posting Komentar