Raksasa toko online asal Jepang, Rakuten, mengumumkan, bahwa point belanja pengguna Rakuten bisa ditukar menjadi Bitcoin (BTC) ataupun Bitcoin Cash (BCH).
“Point belanja yang bisa ditukar hanyalah Rakuten Super Points, dengan jumlah minimal 100. Points dapat ditukar menjadi Bitcoin (BTC), Bitcoin Cash (BCH) dan Ether (ETH) di bursa kripto Rakuten Wallet,” sebut Rakuten dalam pengumuman resminya, Selasa (24 Desember 2019).
Melalui peluncuran layanan baru ini, Rakuten Wallet berharap dapat mengurangi hambatan masuk ke perdagangan aset kripto dengan menyediakan cara yang mudah dan lebih mudah diakses bagi pengguna baru.
“Selain itu, layanan ini juga meningkatkan jangkauan penggunaan Rakuten Super Points di seluruh ekosistem layanan Rakuten Group, membuat program loyalty Rakuten ini menjadi lebih menarik,” sebut Rakuten.
Rakuten memang terlihat serius memperluas adopsi aset kripto di lini bisnisnya. Rakuten Wallet, bursa kripto yang didirikannya beberapa waktu lalu, adalah salah satu buktinya. [vins]
Ikuti media sosial kami
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Point Belanja Rakuten Bisa Ditukar Menjadi Bitcoin - Blockchain Media Indonesia"
Posting Komentar