Bitcoin dan saham terpantau menguat pasca Presiden Trump memutuskan akan membuka kembali aktivitas ekonomi AS di tengah laju pandemi Covid-19 yang mulai mereda di AS.
Bitcoin misalnya kembali lagi ke level US$7000, kendati jatuh keras sejak 17 April 2020 lalu dari US$7.174. Namun dalam skala yang lebih luas, Bitcoin menguat mantap terhitung sejak 13 April lalu dari US$6.614.
Sementara itu indeks acuan Dow Jones (DJX) berakhir 704,81 poin lebih tinggi pada Jumat. Ini membukukan kenaikan satu hari hampir 3 persen. S&P 500 SPX yang lebih luas mengakhiri hari dengan kenaikan 2,68 persen .
Indeks Komposit NASDAQ yang didominasi teknologi membukukan keuntungan 117,78 poin atau kenaikan 1,38 persen.
“Investor Wall Street menyukai kenyataan bahwa ekonomi AS akan segera dimulai kembali. Beberapa negara bagian AS akan mengumumkan tanggal untuk pencabutan lock-down,” sebut Coinnounce. [red]
Ikuti media sosial kami
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bitcoin dan Saham Menguat Pasca Keputusan Trump Ini - Blockchain Media Indonesia"
Posting Komentar