Search

Turun Tipis, Harga Bitcoin Sore Ini Rp 838 Juta - detikFinance

Jakarta -

Harga bitcoin sore ini berada pada level US$ 58.202/BTC atau Rp 838 juta. Angka tersebut turun 0,34% dengan volume yang diperdagangkan dalam 24 jam terakhir sebesar US$ 59,66 miliar.

Demikian dikutip dari coindesk.com, Jumat (19/3/2021). Pergerakan bitcoin hari ini kembali menguat dengan kapitalisasi pasar mencapai US$ 1,09 triliun.

Jika dilihat dari grafik, pergerakan harga bitcoin dalam 1 hari terakhir tampak melemah. Sementara dalam sepekan, pergerakannya ada di rentang US$ 53.701 ke US$ 61.519.


Adapun dalam setahun terakhir, pergerakan penguatan harga bitcoin sangat signifikan. Rentang pergerakannya ada di level US$ 54.000 ke US$ 61.000 yang menjadi rekor tertingginya sepanjang masa.

Seperti diketahui, bitcoin adalah mata uang kripto pertama yang berhasil mencatat transaksi pada jaringan berbasis blockchain. Kripto ini menjadi salah satu yang paling aman dan paling banyak ditransaksikan.

Bitcoin awalnya diluncurkan pada awal 2009 oleh penciptanya Satoshi Nakamoto. Bitcoin adalah mata uang kripto terbesar yang diukur dengan kapitalisasi pasar dan jumlah data yang disimpan di blockchainnya.

(fdl/fdl)

Let's block ads! (Why?)

Baca Or Read Again https://finance.detik.com/fintech/d-5499861/turun-tipis-harga-bitcoin-sore-ini-rp-838-juta

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Turun Tipis, Harga Bitcoin Sore Ini Rp 838 Juta - detikFinance"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.