Search

Kriptomania, Begini Pengertian dan Cara Mining Bitcoin - detikFinance

Jakarta -

Belakangan ini perkembangan uang kripto semakin ramai. Mereka yang sudah ahli, bisa mendapatkan cuan hanya dengan cara menambang kripto bitcoin atau dengan kata lain mining bitcoin.

Apa pengertiannya?

Dalam dunia kripto, ada aktivitas yang dinamakan menambang atau mining bitcoin yang dilakukan oleh para miners atau penambang. Meski demikian peran miners dan fungsi mining ini ternyata masih belum banyak diketahui orang.

Pengertian Mining Bitcoin dan Miners

Sebelumnya kepada detikcom, CEO Indodax Oscar Darmawan sekaligus praktisi bitcoin mengatakan miners berperan dalam menjalankan server bitcoin, dan selama melakukan itu mereka mendapat bitcoin dan mata uang kripto lainnya atau biasa disebut alternative coin (altcoin), seperti ethereum, litecoin, bitcoin cash, dan sebagainya.

Miners yang menjalankan server bitcoin berperan untuk memverifikasi transaksi bitcoin. Ketika seseorang memiliki bitcoin, maka orang itu harus memiliki dompet digital atau wallet. Jika sudah memiliki wallet, maka sistem bitcoin akan memberikan identitas pada wallet orang tersebut, yakni kode pribadi dan kode publik.

Setiap transaksi bitcoin, seperti menjual bitcoin atau berbelanja dengan bitcoin, kode pribadi itu akan dikirimkan kepada pembeli (apabila menjual bitcoin) atau dikirimkan kepada penjual (apabila berbelanja menggunakan bitcoin).

Nah, ketika kode pribadi itu dikirimkan, harus ada proses verifikasi dari mining bitcoin. Pada saat itulah miners bekerja, dan mendapat imbalan bitcoin dan altcoin.

"Penambangan atau mining bitcoin adalah proses memverifikasi transaksi bitcoin dan menciptakan bitcoin baru. Jadi, miners adalah orang-orang yang menambang bitcoin dan altcoin mendapatkan supply dari bitcoin dan biaya transfer saat bitcoin dikirimkan," kata Oscar kepada detikcom, pada 2021 lalu.

Oleh karena itu, miners punya peran penting dalam bitcoin. Oscar mengatakan, miners tidak bisa disebut sebagai pencuri bitcoin. "Miner itu yang menjalankan server bitcoin, hacker yang pencuri," tegas dia.

Akan tetapi, untuk menjadi miners bitcoin diperlukan komputer berteknologi tinggi, jaringan internet yang kuat, dan juga listrik yang cukup besar. Untuk memenuhi itu semua, modalnya pun tak sedikit, bahkan bisa dibilang fantastis.

"Hanya saja, untuk mining, seorang miners membutuhkan peralatan komputer yang mahal. Seorang miner membutuhkan perangkat komputer dengan hardware VGA atau mesin miners, bisa mencapai ratusan juta setidaknya untuk mendapatkan keuntungan yang sebanding," papar dia.

Cara Mining Bitcoin

Untuk bisa mining bitcoin, maka ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Sebab, menambang uang digital ini diperlukan sederet software dan pemecahan algoritma komputer, intinya membutuhkan perangkat komputer super canggih.

Mengutip Masterdc.com, ada beberapa prinsip yang harus dipenuhi oleh para pemula yang ingin bitcoin dengan cara menambang.

1. Dapatkan rig penambangan bitcoin

Uang kripto ini ditambang oleh perangkat khusus berdasarkan algoritma yang sama, ini biasanya disebut chip application specific integrated circuit (ASIC).

Perangkat khusus ini dibanderol cukup mahal namun proses penambangan bisa dilakukan dengan cepat. Perlu diingat sangat sulit mendapatkan perangkat khusus ini karena permintaannya sangat tinggi.

Pada tahap ini, para pemula yang ingin memiliki dengan cara menambang bitcoin pun harus memastikan ketersediaan listrik agar proses penambangan tidak terganggu, serta harus memiliki perangkat penyimpan data yang besar.

2. Memiliki dompet bitcoin

Dompet digital ini akan menyimpan bitcoin yang berhasil didapat dengan cara menambang. Dompet digital ini juga akan mengelola sumber bitcoin itu dari mana. Sebab, setiap bitcoin memiliki bentuk kode rahasia yang berasal dari kombinasi karakter unik.

Dompet digital ini juga seperti kartu rekening, yang nantinya bisa menerima bitcoin dari seseorang dengan menyebutkan kode rahasia tersebut.

3. Kerja sama dengan penambang lainnya

Banyaknya penambang besar di seluruh dunia dan menambang bitcoin sendiri sejatinya tidak selalu menguntungkan. Oleh karenanya, solusi bagi para pemula yang ingin memiliki bitcoin sebaiknya bekerja sama dengan penambang lain di banyak kolam penambangan.

Setelah berhasil mendapatkan bitcoin, biasanya akan dibagi kepada para anggota sesuai dengan kekuatan yang diberikan. Pada prinsip ini, para anggota harus membayar biaya sekitar 0% sampai 2% kepada operator penambang dari setiap Bitcoin yang didapat.

4. Memiliki program penambangan di komputer

Setelah memiliki perangkat khusus, dompet digital, dan bergabung atau bekerja sama dengan penambang lain, sudah saatnya menambangkan program penambangan di komputer Anda.

Program ini nantinya menghubungkan Anda ke jaringan Blockchain dan bitcoin. Secara umum, ada banyak program gratis yang digunakan untuk menambang bitcoin. Program ini dapat dijalankan di hampir semua sistem operasional dan masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangan.

Setelah memiliki empat prinsip sebelumnya, barulah kamu sudah bisa memulai menambang atau mining Bitcoin. Selamat mencoba!

Simak Video "Ini Loh Konsekuensi Listrik Mati Saat Mining Kripto"
[Gambas:Video 20detik]
(zlf/zlf)

Adblock test (Why?)

Baca Or Read Again https://finance.detik.com/fintech/d-6013529/kriptomania-begini-pengertian-dan-cara-mining-bitcoin

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kriptomania, Begini Pengertian dan Cara Mining Bitcoin - detikFinance"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.