Search

Harga Bitcoin Beranjak Pulih Usai The Fed Tahan Suku Bunga - Liputan6.com

Liputan6.com, Jakarta - Harga Bitcoin menunjukkan tanda-tanda pemulihan. Kinerja Bitcoin mulai pulih pada Kamis, 2 April 2024 setelah The Fed memutuskan untuk mempertahankan suku bunga dan mengurangi harapan investor untuk penurunan suku bunga pada 2024.

Risalah Komite Pasar Terbuka Federal (FOMC) yang dirilis pada tanggal 1 Mei, The Fed mengatakan suku bunga akan tetap di 5,25%–5,50%, menambahkan diperlukan keyakinan yang lebih besar inflasi bergerak secara berkelanjutan menuju 2% sebelum menurunkan suku bunga.

Namun demikian, keputusan FOMC tampaknya telah meningkatkan selera risiko dan harga aset. Harga Bitcoin (BTC) mulai bangkit kembali diperdagangkan pada level USD 59.000 atau setara Rp 948,8 miliar (asumsi kurs Rp 16.084 per dolar AS). Hal ini membuat pelaku pasar bertanya-tanya apakah tren turun sudah berakhir.

Trader Tokocrypto, Fyqieh FAchrur menjelaskan, penurunan harga baru-baru ini membuat Bitcoin mencapai level terendah dalam dua bulan, turun 6,7% dari harganya saat halving.

“Pergerakan BTC kali ini mengikuti tren serupa setelah halving Bitcoin pada tahun 2016. Di mana setelah peristiwa halving pada tahun 2026, Rentang Akumulasi Ulang mengalami koreksi tambahan hingga 17%, yang berlangsung selama tiga minggu,” kata Fyqieh dalam siaran pers, Minggu (5/5/2024).

Fyqieh menuturkan, dalam metric on chain menunjukkan kemungkinan pasar memantul dalam jangka pendek, di mana jumlah transaksi Bitcoin yang mengalami kerugian dibandingkan dengan transaksi yang menghasilkan keuntungan.

Rasio BTC yang dipindahkan dalam keadaan rugi lebih tinggi daripada transaksi yang dipindahkan dalam keadaan untung.

DisclaimerSetiap keputusan investasi ada di tangan pembaca. Pelajari dan analisis sebelum membeli dan menjual Kripto. Liputan6.com tidak bertanggung jawab atas keuntungan dan kerugian yang timbul dari keputusan investasi.

Adblock test (Why?)

Baca Or Read Again https://news.google.com/rss/articles/CBMiZ2h0dHBzOi8vd3d3LmxpcHV0YW42LmNvbS9jcnlwdG8vcmVhZC81NTg4MTk0L2hhcmdhLWJpdGNvaW4tYmVyYW5qYWstcHVsaWgtdXNhaS10aGUtZmVkLXRhaGFuLXN1a3UtYnVuZ2HSAV9odHRwczovL3d3dy5saXB1dGFuNi5jb20vYW1wLzU1ODgxOTQvaGFyZ2EtYml0Y29pbi1iZXJhbmphay1wdWxpaC11c2FpLXRoZS1mZWQtdGFoYW4tc3VrdS1idW5nYQ?oc=5

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Harga Bitcoin Beranjak Pulih Usai The Fed Tahan Suku Bunga - Liputan6.com"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.