Selasa, 5 Maret 2024 - 00:01 WIB
Gadget - Kenaikan harga Bitcoin masih terus berlanjut tanpa henti, dengan nilai BTC kembali mencapai puncak tertinggi tahun ini, yakni mencapai US$66.500. Lonjakan harga ini semakin mendekatkan BTC pada titik harga tertinggi sepanjang masa (ATH) sebelumnya, yang juga berada di angka US$66.500.
Baca Juga :
Potensi Penundaan Pangkas Suku Bunga The Fed hingga Akhir 2024 dan Dampaknya pada BitcoinPada saat artikel ini ditulis pada tanggal 4 Maret 2024 pukul 23.00 WIB, nilai BTC diperdagangkan pada angka US$66.500, sedikit di bawah puncak harga tahun ini yang baru saja tercapai.
Dari data Coinglass mengenai likuidasi pasar futures dalam satu jam terakhir, terlihat bahwa lonjakan harga yang tiba-tiba ini tidak diantisipasi oleh sebagian besar trader.
Likuidasi posisi SHORT mendominasi dengan persentase sebesar 70,7%, menunjukkan bahwa para trader futures mengalami kerugian akibat kenaikan harga ini.
Bitcoin Berpotensi Mencapai ATH dalam Waktu Dekat!
Dengan mempertimbangkan harga saat artikel ini ditulis (US$66.500), BTC hanya perlu mengalami kenaikan sekitar +4% untuk mencapai harga US$69.000, yang merupakan titik tertinggi sepanjang masa bagi Bitcoin.
Halaman Selanjutnya
Mengingat kenaikan harga BTC yang mencapai sekitar +27% dalam satu minggu terakhir, tidaklah tidak mungkin bagi BTC untuk mencapai kenaikan sebesar +4% dalam waktu dekat.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Harga Bitcoin (BTC) Tembus US$66 Ribu, New ATH Makin Didepan Mata! - Gadget"
Posting Komentar