Search

Bitcoin dan Ethereum Pimpin Reli Aset Kripto Sepekan Terakhir - CNN Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Sejumlah aset kripto kompak menguat pada perdagangan Senin (26/7) pagi. Bitcoin (BTC) memimpin penguatan sebesar 4,83 persen selama 24 jam terakhir, bitcoin diperdagangkan senilai US$35.756 per keping. Adapun transaksi selama 7 hari terakhir, bitcoin naik hampir 13 persen.

Kenaikan disusul oleh ethereum (ETH) dengan pertumbuhan 2,77 persen pada level US$2.230. Sepekan terakhir, ethereum reli 18 persen.

Mengutip coinmarketcap.com, binance coin (BNB) juga terpantau hijau 2,8 persen menjadi US$308 dalam 24 jam terakhir. Selama seminggu, binance coin naik 2,27 persen.


Kemudian, cardano (ADA) juga ikut menguat 3,58 persen menjadi US$1,25 dalam 24 jam terakhir. Sepekan, cardano menguat 7 persen.

Daftar penguatan dilanjutkan oleh dogecoin (DOGE), naik 4,08 persen dalam 24 jam terakhir atau 11,39 persen dalam 7 hari terakhir. Dogecoin dijual seharga US$0,201 per keping.

Senada, ripple (XRP) juga naik 2,93 persen selama 24 jam terakhir menjadi US$0,617. Tujuh hari terakhir, XRP naik 6,3 persen.

Di sisi lain, pelemahan terjadi pada beberapa aset kripto stabil (stable coin). Tether (USDT) misalnya turun 0,04 persen dalam 24 jam terakhir dan bertengger di level US$1 per keping. Senasib, USD coin (USDC) turun 0,07 persen dalam 24 jam terakhir menjadi US$0,999 per keping.

Secara keseluruhan, kapitalisasi pasar pasar kripto global naik 2,42 persen menjadi US$1,44 triliun.

Sejak rontok beberapa pekan terakhir, aset kripto kembali unjuk gigi dalam beberapa hari ini. Bersamaan dengan itu, pendiri Tesla dan SpaceX Elon Musk mengakui bahwa ia berinvestasi ke bitcoin, ethereum, dan dogecoin. Tidak hanya ia pribadi, kedua perusahaan besutannya juga memiliki investasi pada bitcoin.

Hal itu diungkapkan Musk dalam acara The B Word, Rabu (21/7), waktu setempat. Acara yang bertujuan untuk menjelaskan bagaimana perusahaan dapat merangkul bitcoin itu juga dihadiri oleh CEO Twitter (TWTR) dan Square (SQ) Jack Dorsey dan CEO Ark Invest Cathie Wood.

Terlepas dari gejolak uang kripto yang kerap ia ciptakan, Elon mengakui sebagian kesuksesan finansialnya berasal dari kinerja mata uang kripto tersebut. Karenanya, ia berharap melihat bitcoin berhasil.

"Jika harga bitcoin turun, saya kehilangan uang. Saya mungkin melakukan pump, tetapi saya tidak melakukan dump, saya tidak percaya tindakan mendapatkan harga tinggi kemudian menjual atau semacamnya. Saya ingin melihat bitcoin berhasil," imbuhnya, seperti dilansir CNN Business pada Kamis (22/7).

Sebagai informasi, di Indonesia, uang kripto masih dilarang sebagai alat bayar. Namun, kripto menjadi komoditas bursa berjangka, sehingga tak masalah selama digunakan sebagai investasi maupun komoditas yang diperjualbelikan oleh para pelaku pasar.

Saat ini, aset kripto diregulasi oleh Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kementerian Perdagangan lewat Peraturan Bappebti No 2 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Pasar Fisik Komoditi di Bursa Berjangka.

[Gambas:Video CNN]

(wel/sfr)

Adblock test (Why?)

Baca Or Read Again https://www.cnnindonesia.com/ekonomi/20210726080858-92-672088/bitcoin-dan-ethereum-pimpin-reli-aset-kripto-sepekan-terakhir

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Bitcoin dan Ethereum Pimpin Reli Aset Kripto Sepekan Terakhir - CNN Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.